Pemberian apresiasi kepada Siswa Terbaik Program Beasiswa KEMBALI merupakan kegiatan tahunan yang dilaksanakan oleh Yayasan Kemanusiaan Ibu Pertiwi (YKIP). Kegiatan ini dilaksanakan utnuk memberikan penghargaan kepada para siswad dalam Program Beasiswa KEMBALI, program beasiswa untuk siswa SD hingga SMA. Pengharggan diberikan kepada anak-anak yang memiliki pencapaian secara akademis maupun non-akademis (seni dan olahraga). Siswa-siswi terbaik diumumkan pada kegiatan pembagian beasiswa triwulan kedua.
Tahun lalu, ada 38 siswa -siswi yang terpilih sebagai siswa/siswi terbaik pada bulan November 2021. Untuk bidang akademik, terpilih 3 anak dari setiap jenjang pendidikan (SD, SMP, SMA), pada semua wilayah kerja YKIP. Sementara itu, untuk bidang non akademik YKIP memilih mereka dari piagam penghargaan yang dikumpulkan pada saat kegiatan pembagian beasiswa. Berikut adalah siswa-sisiw yang mendapatkan hadiah serta penghargaan dari YKIP:
Aditya Tegar | Ayu Windi | Egi |
Krisna Usana | Ratih Rosita | Viola |
Antarini | Bayu Surya | Juni Arti |
Angelina Apriani | Budiani | Juliantari |
Kusumawati | Widiani | Oktaviani |
Aprianti | Cleo Clara | Kadek Yuri |
Made Sumerta | Ni Wayan Sita | Sana |
Ari Cahyanti | Dwi Raditya | Depi |
Murdianti | Ni Putu Wahyu | Sriani |
Made Dedi | Ni Wayan Siska | Gede Sani |
Jatiningsih | Gusti Danu | Marlisa |
Nopa | Made Angga | Kadek Tilem |
Ni Wayan Era | Wiadnyana |
Par siswa, terutama mereka yang berada di bawah Program Beasiswa KEMBALI, mengalami tantangan yang sangat besar karena adanya wabah virus corona. Melalui survey yang kami laksanakan, banyak sekali siswa yang mengeluhkan susahnya koneksi internet, serta beberapa diantara mereka merasa kesusahan untuk memahami pelajaran pada saat belajar secara daring. Merupakan hal yang sangat berat bagi mereka untuk bisa beradaptasi dengan hal ini, tapi kami sangat senang mengetahui bahwa mereka memiliki semangat ayng tinggi dalam belajar menskipun dalam kondisi yang seba kesusahan. Mereka juga berhasil mendapatkan prestasi yang membanggakan sebagai siswa-siswi terbaik Program Beasiswa KEMBALI.
YKIP berharap dengan memberikan apresiasi ini, kami dapat memberikan inspirasi kepada para siswa yang berada dalam program beasiswa untuk siswa SD-SMA ini untuk belajar dengan baik di sekolah. Selain itu dapat mengukir prestasi pada kegiatan-kegiatan positif yang mereka sukai setelah menyelesaikan kegiatan belajar mengajar.
Berita baik lainnya dalah mulai bulan April 2022, semua siswa di Bali kembali belajar di sekolah setelah hampir selama dua tahun belajar di rumah. Kmai berharap pembelajaran tatap muka ini dapat membawa para siswa dalam pembelajaran yang lebih optimal serta membuat mereka lebih bahagia dalam menuntut ilmu.