20 Tahun Bom Bali: Sebuah Refleksi

11 Oktober 2022

“20 tahun telah berlalu dari kejadian Bom bali. Ada begitu banyak orang yang terdampak, dan hingga saat ini saya belum bisa menempatkan diri saya di posisi mereka secara penuh, namun saya harap semua rasa sakit karena kehilangan maupun luka mulai memudar. Tanpa mengabaikan rasa sakit dari para korban, saya dapat sampaikan bahwa dibalik peristiwa tersebut, ternyata ada hal baik yang muncul dari sana.

YKIP adalah salah satunya dan selama hamper 20 tahun kami mendukung anak-anak melanjutkan Pendidikan mereka, dengan menargetkan membantu 500 anak tiap tahunnya. Kami percaya bahwa Pendidikan adalah salah satu cara untuk memutu rantai kemiskinan. Secara khusus, Program KIDS telah membantu anak-anak Indonesia yang kehilangan orang tuanya karena Bom Bali. Tentu saja hal ini tidak dapat terjadi tanpa bantuan dari berbagai organisasi lain serta pendanaan.

Begitu banyak orang telah berdonasi, namun satu nama yang muncul dalam benak saya adalah Mark Weingard bersama dengan Inspirasia Foundation. Terima kasih kepada Mark dan semua orang yang telah berkontribusi. Untuk organisasi, saya ingin berterima kasih kepada PT Mitrais yang telah menyediakan infrastruktur dan relawan sejak awal. Akhirnya, terima kasih banyak kepada seluruh staff yang telah bekerja untuk anak-anak dalam program ini secara professional.

Apakah dunia telah menjadi lebnih baik dalam 20 thaun terakhir ini? Saya percaya baha Indonesia telah menjadi jauh lebih baik, semuanya karena kerja keras pemerintah Republik Indonesia. Namu sayangnya secara global tidak demikian adanya. Tindakan terorisme serta perang masih menghantui keseharian kita semua.”

David Magson, Dewan Pengawas YKIP