Pada penghujung tahun 2024, YKIP melaksanakan kegiatan tahunan yang begitu Istimewa: Lokakarya Perencanaan Karier Kaum Muda 2024. Kegiatan ini dilaksankan utnuk bisa membantu para siswa asuh merencanakan masa depan mereka setelah menyelesaikan pendidikannya di tingkat SMA. Kegiatan ini berlangsung pada tanggal 14 Desember 2024 dan dihadiri oleh 78 siswa kelas 12 penerima beasiswa KEMBALI.
Kali ini kegiatan dilaksanakan di Kampus Monarch Bali Gianyar. Kegiatan dipandu oleh Nyoman Agus Jagat Raya sebagai fasilitator utama. Agenda pertama dari kegiatan ini adalah perkenalan mengenai keseluruhan kegiatan, dan dilanjutkan dengan pembagian kelompok. Para peserta dibagi menjadi kelomok-kelompok dengan anggota delapan orang, dan dilanjutkan dengan diskusi mengenai peraturan selama kegiatan berlangsung untuk memastikan bahwa kegiatan berlangsung dengan kondusif.
Sesi pertama diisi oleh Ibu I Gusti Agung Istri Rimbawati Prawita from Kawan Lama Group, yang membagikan informasi mengeni pembuatan daftar Riwayat hidup (CV) dan wawancara kerja. Beliau tidak hanya membagikan cara membaut CV yang benar, namun juga membagikan informasi mengenai Kawan Lama Grup yang menyediakan berbagai lowongan yang bisa dilamar oleh para siswa kedepannya. Selain pembuatan CV dan surat lamaran kerja, para siswa juga diajak untuk melakukan latihan wawancara kerja. Hal ini bertujuan untuk memberikan gambaran wawancara kerja yang sesungguhnya.
Setelah makan siang, kegiatan diisi oleh Ibu Evi Kusumayanti dari Renaissance Uluwatu. Beliau adalah seorang prkatisi di bidang pariwisata, khususnya perhotelan. Ibu Evi membagikan pengetahuan serta pengalamannya bekerja di bidang perhotelan, sertta membagikan tips untuk mencapai sukses berkarir di bidang tersebut. Beliau juga menekankan pentingnya kemampuan berkomunikasi yang menurut beliau merupakan salah satu kunci untuk bertahan di industry tersebut.
Kegiatan dilanjutkan dengan sesi yang dipandu oleh Bapak Diaz Dwiastamika dari Mitrais, yang telah berkarir di bidang IT selama sembilan tahun. Beliau memberikan informasi mengenai industry tersebut dan berbagai kesempatan berkarier di bidang tersebut. Beliau juga menekankan pentingnya kerjasama tim dan asas kerahasiaan sebagai kunci sukses untuk bekerja di bidang IT.
Pembicara terakhir adalah Dr. Ni Luh Komang Chandra Dewi, M.M, atau yang lebih dikenal dengan mami Chandra, kepala program studi Manajemen di Univeritas Triatma Mulya. Beliau mengajak anak-anak berdiskusi mengenai peluang karir di bidang manajemen. Beliau juga mengajak anak-anak untuk mengejar berbagai kulaitas seperti motivasi dan kedisiplinan. Beliau juga menekankan pentingnya kerja cerdas.
Selain sesi berbagi yang telah disampaikan, tim YKIP juga menyampaikan informasi mengenai peluang beasiswa di tahun 2025 yang tersedia di YKIP maupun di luar YKIP. Ini merupakan informasi yang cukup penting bagi para siswa yang ingin melanjutkan Pendidikan di jenajgn yang lebih tinggi. Kegiatan lokaarya ini juga diisi dengan tanya jawab interaktif, dimana para siswa mendapatkan kesempatan untuk bertanya dan berdiskusi dengan para pembicara. Kegiatan ini juga diselingi dengan berbagai permainan untuk meningkatkan antusiasme peserta.
Kami berharap bahw apengetahuan yang telah didapat pada kegiatan ini akan memberikan dampak yang lebih baik bagi masa depan anak-anak tersebut. Tidak lupa kami ingin ucapkan terima kasih kepada para pembicara, sponsor kegiatan: Kampus Monarch Bali Gianyar, BRI Kuta, Mitrais, serta relawan serta rekanan yang telah mensukseskan kegiatan ini.
Sampai jumpa pada lokakarya selanjutnya.