Penerima Beasiswa Vokasi: Memasuki Dunia Kerja

07 Oktober 2024

Tahun ini, Program Beassiwa Vokasi mensponsori beberapa siswa yang melanjutkan pendidikan dan pelatihan mereka di sekolah-sekolah vokasi. Saat mahasiwa baru telah memulai pendidikan mereka, mungkin anda bertanya-tanya mengenai apa yang terjadi dengan siswa yang lebih dahulu melanjutkan pendidikannya. Mereka memlesaikan pendidikannya di bulan juni, dan akan melaksanakan upacara wisuda pada bulan Oktober.

Bekerja Sembari Menunggu Wisuda

Mahenda telah menyelesaikan pendidikannya di Monarch Bali cabang Gianyar, mendapatkan pekerjaan beberapa hari setelah ia menyelesaikan ujian akhirnya. Sekarang ia bekerja di sebuah restoran vegan di dekat pusat Ubud. Mahenda sanagat senang dengan pekerjaannya sekarang.

Teman sekelas Mahenda, Sriyani, juga mengikuti jalan yang sama. Sriyani melamar pekerjaan beberapa hari setelah ia dinyatkan lulus. Kini ia bekerja di sebuah restoran Belgia di sekitar Ubud. Ia kini telah bekerja selama dua bulan. Ia senang akan penghasilannya serta pengalaman yang didapatkan selama ia bekerja. “Saya belajar banyak di tempat ini. Saya sudah belajar banyak di kampus, namun di tempat ini saya juga belajar lebih banyak karena sesekali saya ditempatkan di bagian Bar. Saya spercaya bahwa kita selalu bisa belajar dan memperbaiki skill apabila kita mau belajar dan membuka diri,” Sriyani menceritakan tentang pekerjaan serta hal baru yang telah diplejarinya selama ia bekerja.

Runarta, siswa lain yang belajar sebagai butler, sekarang bekerja di sebuah hotel di Ubud. Ia memulai pekerjaannya sebagai daily worker dua bulan yang lalu, dan kini telah mendapatkan kontrak kerja. Sebelumnya dia mendapatkan pelatihan selama enam bulan di sebuah hotel bintang lima di Kuta di bagian tata graha. Sekarang ia kembali menjadi seorang butler di tempat kerjanya. “Saya senang sekali kembali menjadi butler di hotel ini dan bisa belajar lebih banyak mengenai profesi ini. para staff senior sangat supportif membantu saya selama ini dan membantu saya apabila saya menemui hambatan dalam pekerjaan yang saya lakukan.”

Selain ketiga anak tersebut, kami dengan senang hati menyampaikan bahwa semua anak yang melanjutkan pendidikan mereka di bidang pariwisata telah mendapatkan pekerjaan. Beberapa dari mereka mendapatkan pekerjaan di tempat mereka melaksanakan job training, sementara lainnya mendapatkan pekerjaan di tempat yang baru. Kami senang melihat bahwa para siswa yang mendapatkan pendidikan setahun di bidang pariwisata telah mendapatkan pekerjaan yang mereka inginkan, bahkan sebelum diwisuda.

Apakah Anda ingin membantu seorang anak untuk melanjutkan pendidikan mereka selama setahun di bidang tertentu? Untuk informasi lebih lengkap mengenai bagaiman Anda bisa membantu, silakan kirimkan email kepada kami di info@ykip.org.